TMMD  

Peringati Ke- 71 Tahun, Korem 082/CPYJ, Kodim Bojonegoro Gelar Bakti Sosial Donor Darah

BOJONEGORO, – Sejumlah kegiatan bakti sosial digelar oleh Kodim 0813 Bojonegoro dalam rangka rangkaian peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Korem 082/CPYJ yang ke- 71 tahun ini. Selain melaksanakan karya bakti bersama beberapa waktu lalu, anggota jajaran Kodim 0813 Bojonegoro pada Rabu (17/7) siang menggelar bakti sosial donor darah, di Makodim setempat.

Dandim 0813 Bojonegoro Letkol Arh Redinal Dewanto, S. Sos., M.I.Pol., dikesempatan ini menyampaikan bakti sosial donor darah dilaksanakan, selain untuk memperingati hari jadi ke- 71 tahun Korem 082/CPYJ, juga dilakukan sebagai wujud kepedulian dengan sesama.

“Untuk meningkatkan rasa persaudaraan antar sesama. Karena dengan setitik darah, kita dapat menolong orang yang membutuhkan,” ungkapnya.

Bacajuga  Disela Sela Kesibukan Satgas Tmmd Ke 105 Kodim Trenggalek

Selain itu juga dengan donor darah, secara otomatis akan terdeteksi jika ada penyakit yang diderita. Apalagi donor darah, baik untuk meningkatkan kesehatan tubuh.

“Juga untuk membantu pemerintah dalam hal ketersediaan stok darah di PMI Kabupaten Bojonegoro,” pungkasnya.

Turut serta dalam kegiatan bakti sosial donor darah ini anggota Persit Kartika Chandra Kirana jajaran Kodim 0813 Bojonegoro.(hang)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *