Nganjuk – TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) 109 yang saat ini digelar merupakan lanjutan program sebelumnya dari TNI AD yang bertujuan untuk meningkatkan perekonomian warga dalam pemerataan pembangunan di segala bidang bersama dengan pemerintah. Tentu saja hal ini dapat memberikan dampak positif bagi warga desa yang mendapatkan program tersebut, karena dengan adanya pelaksanaan TMMD di Dusun Magersari Desa Bajulan Kec Loceret Kab Nganjuk yang dilaksanakan oleh Kodim 0810 ini benar-benar harus dapat dirasakan oleh warga. (06/10/2020)
Semangat Gotong Royong Warga dan Anggota Satgas TMMD 109 Nganjuk sangat terlihat jelas disaat Penataan Batu Koral sebagai pengunci Batu Makadam.
Sanhat rukun dan saling membantu dalam bekerja untuk menyelesaikan pemasangan batu koral agar bisa segera di laksanakan pengaspalan dam bisa kita lintasi. Ujar pak jimun