Tingkatkan Kesehatan Masyarakat, Polwan Polres Nganjuk Gelar Bhakti Kesehatan 

srtv.co.id Nganjuk- Pada momen Car Free Day (CFD) yang selalu dilaksanakan di Alun-alun Nganjuk, Polisi Wanita (Polwan) Polres Nganjuk gelar Bhakti Kesehatan dalam rangka hari jadi ke-74 polwan RI, pada Minggu (7/8/2022) pukul 06.00 WIB.

Dalam kegiatan Bhakti Kesehatan Polwan Polres Nganjuk menyediakan pemeriksaan gratis, vaksinasi gratis dan donor darah.

Karumkit Bhayangkara Nganjuk drg. DWI MIYARSI, MARS menyampaikan, kegiatan yang dilaksanakan di alun-alun Nganjuk ini salah satu rangkaian dalam rangka hari ulang tahun Polwan yang ke-74.

“Hari ini kegiatannya yaitu bakti kesehatan meliputi pemeriksaan kesehatan gratis, vaksinasi dan juga donor darah, untuk sasaran masyarakat nganjuk semuanya kita layani selama gerai ini dibuka,” ujarnya.

Bacajuga  Duh! Anak di Bawah Umur Ini Diperkosa Saat Tidur Siang

Persediaan vaksin yakni, melayani dosis 1, Dosis 2 maupun bosther saat ini yang tersedia adalah vaksin moderna.

Karumkit Bhayangkara Nganjuk sampaikan harapannya, sebagai bentuk kepedulian Polwan terhadap masyarakat nganjuk semoga dengan adanya vaksinasi angka cangkupan kesehatan Kabupaten Nganjuk bisa naik dan untuk meningkatkan derajat kesehatan kabupaten Nganjuk.

 

Reporter: Erlita

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *