Kekeringan Sejumlah Warga Cari Air Sumur Sawah – srtv.co.id

Kekeringan Sejumlah Warga Cari Air

srtv.co.id Nganjuk, Sejumlah warga di Nganjuk terpaksa harus mencari air di sumur gali yang ada di area persawahan warga, yang jaraknya sekitar 1 kilometer dari rumah warga. Hal itu dilakukan karena sumur dan tandon air milik warga sudah kering, hingga warga harus mengkonsumi air sawah untuk keperluan minum, mandi dan mencuci.

Dampak kekeringan itu dirasakan oleh warga Desa Ngepung Kecamatan Lengkong Nganjuk. Salah satunya di Dusun Sumbersono Desa Ngepung, puluhan warga harus berjalan sejauh 1 kilometer menuju sumur gali yang ada di area perswahan.

Usai di sumur gali, wargapun harus antri mengambil air, maklum ketersedian air sumur sawah sangat terbatas dan hanya mencukupi tidak kurang dari 100 timba atau jerigen. Meski air biasanya digunakan untuk mengaliri tanaman persawahan, namun warga terpaksa mengkonsumsinya untuk kebutuhan minum, masak, cuci dan mandi, meskipun kondisi air keruh.

Bacajuga  "Cincin Jari Manis" Petunjuk Kekasih Serda Dadang Korban Perahu Tenggelam di temukan - srtv.co.id

Hal itu dilakukan karena sumur yang ada di dalam rumah warga sudah mengering, serta sumber mata air yang biasanya dialirkan ke tandon milik warga juga sudah tak berfungsi lagi.

Menurut Mardiono, warga setempat kekeringan yang melanda desanya merupakan siklus tahunan dan sumber air mulai mengering sejak dua minggu lalu di bulan Juni, dan bertambah parah sekitar bulan September.

Warga berharap, adanya bantuan dari pemerintah akan droping air bersih, serta pembenahan sumber air, sehingga tandon yang sudah terpasang bisa terisi air.

Reporter : Agung D.C

Editor : Bagus Jatikusumo

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *