Tanggapi Maraknya Kasus Perceraian, Ini Kata Ketua DPRD Kab.Pacitan.
srtv.co.id Pacitan, Tanggapi maraknya kasus Perceraian di Wilayah Kabupaten Pacitan Provinsi Jawa Timur, Tahun 2018 Tembus Angka 1173 dan untuk 2019 hingga bulan Maret 384 kasus, Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Ronny Wahyono berharap kepada Pengadilan Agama agar mengadakan sosialisasi tentang Iman dan Takwa dengan Masyarakat. Senin.(13/5/19).
“Disini saya merekomendasikan berharap kepada Pengadilan Agama sosialisasi terkait tentang iman dan taqwa kepada para pasangan kepada yang baru menikah ataupun yang menikah dini”harap Ronny Ketua DPRD Pacitan.
Lanjut Ronny Wahyono Menambahkan selain itu dia juga berharap kepada Pemerintah Daerah turut serta menagani hal demikian agar kedepan menjadi lebih baik.
“Selain itu juga Pemerintah Daerah ikut serta melalui pemangku kebijakan diWilayah masing-masing”imbuhnya.
Saat dikonfirmasi yang melatar belakangi persoalan tersebut sektor ekonomi keluarga Ronny Wahyono mengatakan agar dalam penanganan, dapat dimasukkan dalam pogram sesuai tupoksinya.
“Dinsos ya bisa, lembaga vertikal lainnya seperti Kemenag juga bisa, Pengadilan Agama, dimasukkn pogram mereka masing-masing, mungkin camat, Kepala Desa “jelasnya dikantor DPRD.
Reporter : Rojihan
Editor : Bagus Jatikusumo