Berita  

TNI AL Terus Gencarkan Serbuan Vaksinasi Kepada Masyarakat Maritim di Pelabuhan Tamperan Pacitan.

Pacitan – Dalam rangka pemerataan vaksinasi kepada masyarakat guna mendukung Pemerintah mensukseskan program Vaksinasi Nasional menuju Indonesia Sehat Bebas Covid-19, TNI Angkatan Laut (TNI AL) melalui Pos Kamladu Tamperan Pacitan bekerja sama dengan dinas kesehatan kabupaten pacitan terus gencarkan serbuan vaksinasi kepada masyarakat maritim yang berada sekitar pelabuhan Tamperan Sidoharjo, Desa Sidoharjo, Kecamatan Pacitan, Kabupaten Pacitan. Senin (18/10/2021).

Vaksinasi kali ini dilaksanakan dengan cara terpusat di Aula UPT. PPP Tamperan Pelabuhan Pacitan, hal tersebut dilaksanakan guna percepatan dalam proses vaksinasi kepada masyarakat.

Saat dikonfirmasi awak media disaat meninjau kegiatan vaksinasi Komandan Lantamal V Laksma TNI Yoos Suryono Hadi M.Tr.(Han).,M.Tr.Opsla menyampaikan bahwa serbuan vaksin ini dilaksanakan dalam rangka percepatan pemerataan vaksinasi kepada masyarakat maritim di kabupaten pacitan, khusus masyarakat yang berdomisili di sekitaran pelabuhan Tamperan dan secara umum masyarakat pacitan lainya guna mendukung Pemerintah dalam mensukseskan program vaksinasi Nasional menuju Indonesia Sehat Bebas Covid-19.

“Pelaksanaan vaksinasi secara terpusat tersebut merupakan bentuk percepatan dalam pelayanan vaksinasi TNI AL kepada masyarakat yang sudah dimulai sejak 23 juli 2021 dan dari bapak KASAL disebut dengan serbuan vaksinasi masyarakat maritim dengan harapan dapat meningkatkan partisipasi masyarakat dalam pelaksanaan vaksinasi”, Ungkap Laksma TNI Yoos Suryono Hadi M.Tr.(Han).,M.Tr.Opsla

Lebih lanjut dijelaskan oleh Komandan Lantamal V Laksma TNI Yoos Suryono Hadi M.Tr.(Han).,M.Tr.Opsla bahwa pelaksanaan vaksinasi kali ini diikuti 1500 orang jenis vaksin sinovak dan dipilih pelaksanaannya di kabupaten pacitan karena kabupaten pacitan merupakan salah satu wilayah maritim.

“Vaksinasi dapat membentuk herd immunity (kekebalan kelompok) sehingga bermanfaat bagi masyarakat maritim kabupaten pacitan, bisa sehat semua dan dapat menjalankan aktifitas sehari hari sebagai nelayan”, Pungkas Dan Lantamal V.

Meskipun kegiatan dilaksanakan secara terpusat, kegiatan tetap dilaksanakan dengan protokol kesehatan secara ketat dan sesuai tahapan, antara lain seperti pendaftaran, pengecekan tekanan darah,suhu tubuh, dan skrining kesehatan sesuai standard Kemenkes RI, setelah tidak ditemukan kendala kemudian warga menerima suntikan vaksin dan dilanjutkan observasi.

Dalam pelaksanaan peninjauan vaksinasi Komandan Lantamal V Laksma TNI Yoos Suryono Hadi M.Tr.(Han).,M.Tr.Opsla ditemani Bpk. Edi Supriadi (Kepala Badan Kordinasi Wilayah Timur Prov. Jatim), Kolonel (P) Rahardian Rahmadi (Aspomar Lantamal V), Kolonel (S) Agus Cahyono (Kakuil Wilayah Armada II), Letkol Laut (KH) Abdul Cholil (Paban Komsos Spotmar), Letkol Laut (P) Mahpudin Arsyadi Sacha, A.Pi (Kadispotmar Lantamal V), Letkol Joko Heksa (Paban Srena Lantamal V), Letkol Laut (P) Roni Sutadi (Palaksa Lanal Malang), Mayor Heru (Paspotmar Lanal Malang), Ibu. Pratiwi (Kepala bidang Kelautan Provinsi Jatim) dan didampingi oleh Plt. Kepala Dinas Kesehatan Pacitan, dr. Hendra Purwaka.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *