Berita  

Babinsa Desa Blongko Serda Asep Indra Gunawan membantu mendampingi pelaksanaan vaksin Sinovac khusus pelajar bertempat di SMPN 2 ngetos yang berlokasi di Desa Blongko kecamatan ngetos kabupaten Nganjuk

Blongko Ngetos -;Serda Asep Indra Babinsa desa Blongko Koramil 0810/18 Ngetos Kodim 0810/Nganjuk.
Serda Asep Indra Gunawan bersama dengan guru pembimbimbing mendampingi team kesehatan puskesmas ngetos melaksanakan Vaksinasi jenis Sinovac kepada Siswa dan siswi SMPN 2 ngetos tujuannya agar para pelajar bisa Tahan terhadap serangan virus covid 19 dan tidak mudah sakit dan kalaupun sakit masih bisa sembuh juga agar mematuhi peraturan pemerintah tentang protokol kesehatan covid 19 supaya bisa memutus rantai penyebaran virus Corona bertempat di SMPN 2 ngetos yang berlokasi di Desa Blongko Kecamatan Ngetos Kabupaten Nganjuk.
Senin, (1/11/2021).

Kegiatan ini di lakukan Babinsa untuk anak usia sekolah biar masa depan mereka cerah tidak di pengaruhi virus dan yang lebih penting lagi peduli akan bahaya penyebaran virus covid 19 serta sekalian menghimbau atau mengingatkan sesama pelajar agar mau di vaksin serta mematuhi aturan yang di canangkan pemerintah pusat maupun daerah tentang percepatan Vaksinasi nasional khususnya pelajar usia sekolah dan tetap melaksanakan protokol kesehatan pemakaian masker,mencuci tangan dengan sabun dan selalu menjaga jarak bila ketemu ngobrol dengan teman sesama pelajar ataupun menghindari kerumunan saat istirahat sekolah dan mengajak rekan rekannya agar mau di vaksin agar tahan terhadap virus khususnya covid 19

”Kami sebagai Babinsa Desa Blongko Koramil 0810/18 ngetos dengan senang hati melaksanakan tugas dan tanggung jawab sebagai Babinsa bisa mendampingi vaksin khusus usia pelajar agar para siswa dalam beraktifitas sehari hari di sekolah tetap sehat dan tidak takut virus dan menjaga kesehatan dan mematuhi aturan pemerintah dalam memutus penyebaran virus corona dan yang lebih penting agar nanti kedepannya penerus generasi bangsa bisa membangun bangsa Indonesia lebih baik lagi.

Bapak Hariyanto S.Pd (Kepsek SMPN 2 ngetos), mengatakan sangat senang kegiatan seperti ini tujuannya agar para pelajar terbantu motivasi dan mentalnya dalam situasi seperti ini bisa di vaksin tidak takut jarum suntik.

Ibu Winarsih Bidan desa blongko mengucapkan rasa terima kasih yang sedalam dalamnya atas bantuan pendampingan bapak Babinsa mendampingi Vaksinasi berkesan baik dan sangat di perlukan dan di terima lingkungan sekolah serta dengan senang hati di sambut para pelajar serta menghimbau warga agar pelajar mematuhi protokol kesehatan covid 19 terutama 3 M yaitu memakai masker mencuci tangan dan menjaga jarak.

Kegiatan ini Alhamdulillah dari awal sampai akhir berjalan tertib .mudah mudahan virus Corona cepat hilang dan indonesia bisa lebih maju lagi.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *