BATU, SRTV.CO.ID — Kapolres Batu AKBP Dr. Aris Purwanto, S.H., S.I.K., M.H., bersama jajaran Pejabat Utama (PJU) Polres Batu dan Kapolsek Pujon melakukan pengecekan langsung jalur Klemuk di Jalan Rajekwesi, Kelurahan Songgokerto, Kecamatan Batu, Kota Batu, Jumat (23/1/2026). Jalur tersebut dikenal sebagai salah satu titik rawan kecelakaan lalu lintas.
Pengecekan dilakukan sebagai langkah identifikasi dini terhadap potensi kerawanan sekaligus upaya preventif untuk meningkatkan keselamatan pengguna jalan. Kapolres Batu meninjau langsung kondisi fisik jalan, mulai dari kontur dan kemiringan, tanjakan serta turunan, tikungan tajam, kelengkapan rambu dan marka jalan, hingga sistem penerangan.
Diketahui, jalur Klemuk memiliki karakteristik medan ekstrem dengan kombinasi tanjakan dan turunan curam serta tikungan tajam yang berisiko tinggi, terutama bagi kendaraan berat dan pengendara yang belum mengenal kondisi medan.
Selain observasi lapangan, Polres Batu juga melakukan koordinasi lintas pihak untuk mengkaji penyebab kecelakaan, baik dari faktor manusia, kondisi kendaraan, maupun lingkungan dan infrastruktur jalan.
Dari hasil pemetaan, sejumlah rekomendasi penanganan disiapkan, di antaranya penambahan rambu peringatan, pemasangan cermin tikungan dan guardrail, serta peningkatan patroli dan pengaturan lalu lintas pada jam-jam tertentu.
“Pengecekan ini bertujuan memastikan jalur Klemuk aman dan layak dilalui. Potensi bahaya kami identifikasi agar bisa segera ditindaklanjuti dengan langkah pencegahan yang tepat,” ujar AKBP Aris Purwanto.
Ia menegaskan, Polres Batu akan terus bersinergi dengan pemerintah daerah dan instansi terkait dalam meningkatkan keselamatan berlalu lintas, serta mengintensifkan edukasi kepada masyarakat.
“Kami mengimbau pengguna jalan agar selalu mematuhi rambu lalu lintas, mengatur kecepatan, dan memastikan kendaraan dalam kondisi prima. Keselamatan adalah tanggung jawab bersama,” tandasnya.
Dengan langkah tersebut, diharapkan potensi kecelakaan lalu lintas di jalur Klemuk, Jalan Rajekwesi, dapat diminimalkan demi terciptanya keamanan dan kelancaran lalu lintas di Kota Batu.*
Reporter: Arief Prabowo
Editor: AMS












