Berita  

Soft Opening Paddy Breeze Warujayeng Perpaduan Harmoni Alam, Kuliner, dan Kopi Terbaik Nusantara

Nganjuk, SRTV.CO.ID – Paddy Breeze, sebuah destinasi kuliner di Kelurahan Warujayeng, Kecamatan Tanjunganom Nganjuk yang baru saja diresmikan atau soft opening pada Selasa (11/2/2025).

Tempat ini menawarkan pengalaman bersantap istimewa di tengah keindahan alam, resmi dibuka. Terinspirasi dari semilir angin yang menari di hamparan sawah, restoran ini menyajikan hidangan dengan bahan-bahan segar, cita rasa autentik, dan sentuhan kehangatan yang mencerminkan keramahan budaya lokal.

Paddy Breeze bukan sekadar restoran, tempat ini juga dikenal sebagai specialty coffee house yang menghadirkan pengalaman kopi terbaik dari seluruh penjuru Nusantara. Dengan lebih dari 30 jenis biji kopi pilihan, Paddy Breeze mempersembahkan keberagaman rasa yang mencerminkan kekayaan tanah Indonesia.

“Kami bangga bisa menghadirkan kopi terbaik dari Aceh Gayo hingga Wamena Papua. Setiap tegukan kopi di Paddy Breeze adalah perjalanan menikmati warisan cita rasa yang telah diwariskan dari generasi ke generasi,” ujar Ridhan Nandari, pemilik Paddy Breeze.

Di Paddy Breeze, makanan dan kopi bukan sekadar santapan, tetapi juga sebuah perjalanan yang menghubungkan rasa, suasana, dan kebersamaan. Dengan penuh dedikasi, Ridhan Nandari dan timnya menciptakan tempat yang bukan hanya menyajikan hidangan terbaik, tetapi juga menghadirkan momen berharga bagi setiap tamu yang datang.

“Kami percaya bahwa makanan dan kopi memiliki kekuatan untuk menyatukan orang dan menciptakan kenangan indah,” jelasnya.

Pada acara peresmian, para tamu terhormat, investor, dan Bupati Nganjuk terpilih, hadir untuk merayakan pembukaan Paddy Breeze.

“Hari ini, kami dengan bangga mempersembahkan Paddy Breeze kepada Anda. Kami berharap restoran dan specialty coffee house ini tidak hanya menjadi destinasi kuliner unggulan, tetapi juga simbol kemitraan, pertumbuhan, dan inovasi dalam industri kuliner serta kopi di daerah ini,” ungkapnya.

Ridhan Nandari juga mengucapkan terima kasih atas dukungan dan kepercayaan yang telah diberikan oleh semua pihak. “Selamat menikmati pengalaman bersantap dan menikmati kopi terbaik di Paddy Breeze,” tutupnya.

Reporter : Fatma

Editor : Tim Redaksi SRTV

Exit mobile version