KEDIRI, SRTV.CO.ID — Pemerintah Kabupaten Kediri kembali merencanakan pembangunan akses jalan baru menuju Stadion Gelora Daha Jayati (GDJ). Melalui Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR), satu jalur tambahan disiapkan untuk menghubungkan kawasan stadion secara langsung dengan jalan nasional Kediri–Nganjuk.
Pembangunan akses jalan tersebut ditargetkan rampung pada akhir 2027, bersamaan dengan penyelesaian pembangunan Stadion GDJ. Jalan yang direncanakan memiliki panjang sekitar 600 meter. Namun hingga kini, lahan yang akan digunakan masih berstatus lahan sawah dilindungi (LSD) dan sedang dalam proses pengurusan perizinan ke Kementerian Agraria dan Tata Ruang (ATR).
Kepala Dinas PUPR Kabupaten Kediri, Ir. Irwan Chandra, mengatakan pembangunan akses jalan ini disiapkan untuk mendukung kelancaran mobilitas menuju stadion sekaligus meningkatkan konektivitas dengan jalur nasional Kediri–Nganjuk.
“Pembangunan akses jalan stadion kami selaraskan dengan progres pembangunan stadion. Targetnya selesai bersamaan pada akhir 2027,” ujarnya.
Irwan menjelaskan, pengerjaan jalan tidak dilakukan lebih awal untuk menghindari potensi penyalahgunaan fungsi jalan, seperti aktivitas balap liar, apabila akses sudah tersedia sementara stadion belum difungsikan.
“Jika jalannya lebih dulu selesai, dikhawatirkan justru dimanfaatkan untuk kegiatan yang tidak semestinya,” tambahnya.
Menurut Irwan, keberadaan akses jalan baru ini diharapkan tidak hanya menunjang aktivitas olahraga dan penyelenggaraan event di Stadion GDJ, tetapi juga memberikan manfaat langsung bagi masyarakat sekitar.
Akses tersebut diproyeksikan memperlancar mobilitas warga, termasuk akses menuju bandara, serta mendukung distribusi barang dan aktivitas ekonomi desa-desa di sekitar kawasan stadion dan bandara.
Selain rencana pembangunan jalur baru, Irwan memastikan akses jalan di depan Stadion GDJ yang telah dibangun sebelumnya masih dalam tahap penyempurnaan. Langkah ini dilakukan untuk meningkatkan kualitas jalan agar mampu menunjang pergerakan kendaraan dari berbagai arah.
“Tujuannya agar akses menuju Stadion GDJ semakin nyaman dan terintegrasi dengan jaringan jalan yang ada,” pungkasnya.*
Reporter: Bakti Wijayanto
Editor: AMS












