Nganjuk , Kertosono – Dengan semakin bertambahnya kasus konfirmasi positif Covid-19 di wilayah Kecamatan Nganjuk Kota, 3 Pilar Kelurahan Cangkringan yang terdiri Lurah Cangkringan, Bhabinkamtibmas dan Babinsa Cangkringan melaksanakan patroli bersama tertibkan warga masyarakat agar selalu patuhi protokol kesehatan.
Terlihat dalam kegiatan patroli bersama tersebut 3 Pilar mendatangi beberapa warung maupun pertokoan yang di beberapa tempat masih ramai dengan pengunjung, tujuan utama dari kegiatan tersebut yakni himbauan kepada masyarakat terkait Protokol Kesehatan & patuhi aturan jam malam saat PPKM Mikro Darurat.
Plt Kapolsek Nganjuk Kota AKP H. Ahmad Junaidi saat dikonfirmasi humas mengatakan bahwa kegiatan ini difokuskan pada Pendisiplinan Protokol kesehatan kepada warga masyarakat, dengan adanya Operasi Yustisi saat PPKM Darurat diharapkan masyarakat sadar pentingnya protokol kesehatan menjadi kunci utama memutus mata rantai penularan virus Covid-19, mari kita bersama – sama patuhi aturan pemerintah demi mengurangi lonjakan kasus penularan Covid-19 di Tanah Air khususnya wilayah Kecamatan Nganjuk Kota”, Ujar Kapolsek.