Dandim Nganjuk Dampingi Wabub Tinjau Pos Siaga Penanganan dan Pencegahan Penyebaran COVID-19

Penanganan percepatan penanggulangan covid-19 terus dilaksanakan oleh pemerintah Kabupaten Nganjuk, hal ini diwujudkan dengan pemantauan secara langsung Pos Siaga Penanganan dan Pencegahan Penyebaran Covid-19 di wilayah Kabupaten Nganjuk oleh Wakil Bupati Nganjuk Dr. Drs. Marhaen Djumadi, S.E., S.H., M.M., M.Ba. didampingi Dandim 0820/Nganjuk Letkol Kav. Joko Wibowo, S.H., M.M. Selasa (21/04/20).

Pada kesempatan tersebut, di tiga Kecamatan yaitu Kec. Bagor, Rejoso dan Gondang Wabub mengingatkan bahwa covid-19 merupakan virus yang sangat cepat penyebarannya, penularannya tidak hanya dari manusia ke manuasia namun dapat menular melalui udara yaitu lewat batuk dan bersin dari orang yang menderita positif covid-19.

Untuk itu Wabub menekankan kepada seluruh warga Kabupaten Nganjuk untuk senantiasa waspada dan siaga dalam menghadapi penyebaran COVID-19 ini.

Wabub menghimbau agar setiap warga menjadi agen agen penyebar informasi tentang kewaspadaan dalam menghadapi penyebaran virus COVID 19, agar COVID ini tidak dianggap remeh.

Wabub menginstruksikan agar setiap warga Nganjuk senantiasa menggunakan masker dalam setiap kegiatan sehari hari.

Dengan adanya penyebaran covid-19 ini mulai membawa dampak di beberapa sektor diantaranya dampak kesehatan, Wabub menghimbau untuk setiap warga melaksanakan protap kesehatan, gunakan masker dan galakkan gerakan bersama dalam memutus mata rantai penyebaran COVID 19 ini.

” Jangan kucilkan pasien yang positif serta pemerintah Kabupaten Nganjuk telah menyediakan Rumah Sakit guna pengobatan dan karantina pasien yang positif Corona”. ungkap Wabub Nganjuk.

Pada sektor Ekonomi, hal ini sangat mempengaruhi daya ekonomi warga karena pendemi COVID 19. Wabub berpesan agar warung warung boleh tetap buka asalkan tidak menimbulkan kerumunan warga.

Wabub menjelaskan bahwa Kabupaten Nganjuk sudah memasuki fase kedua dalam penyebaran COVID-19 dan sudah ada 10 warganya yang positif COVID-19.

Sementara itu Dandim 0810/Nganjuk Letkol Kav Joko Wibowo pada kesempatan tersebut menyampaikan bahwa Kodim Nganjuk senantiasa siap membantu dalam penanggulangan penyebaran dan penularan COVID-19 di wilayah Nganjuk.

” Kodim Nganjuk dalam hal ini telah berupa semaksimal mungkin ikut serta bersama komponen yang ada dalam memutus mata rantai penyebaran COVID-19 di wilayah Nganjuk, seperti dengan pembagian masker gratis kepada warga yang seperti kai laksanakan baru baru ini”. ungkap Dandim.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *