Nganjuk, SRTV.CO.ID – Dalam rangkaian memperingati Hari Jadi ke-1088 Kabupaten Nganjuk, Bupati Marhaen Djumadi (Kang Marhaen) dan Wakil Bupati Trihandy Cahyo Saputro (Mas Handy) menggagas Gerakan Kerja Bakti Serentak di seluruh wilayah Kabupaten Nganjuk. Kegiatan ini dilaksanakan pada Minggu, 13 April 2025, dengan melibatkan seluruh elemen masyarakat.
“Nganjuk adalah Milik Bersama” menjadi konsep besar yang terus digelorakan oleh Kang Marhaen dan Mas Handy. Mereka ingin menumbuhkan semangat partisipasi masyarakat dalam setiap kegiatan pembangunan daerah.
Seluruh jajaran Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kabupaten Nganjuk turut serta dalam memonitoring kegiatan kerja bakti di 20 kecamatan. Sebelum terjun ke lapangan, Kang Marhaen memimpin briefing pagi di Pendopo KRT. Sosro Koesoemo pada pukul 06.30 WIB.
“Alhamdulillah, hari ini 284 desa dan kelurahan se-Kabupaten Nganjuk semuanya serentak melaksanakan kerja bakti. Sejak jam 06.00, seluruh jajaran Forkopimda Kabupaten Nganjuk terlibat. Kita tidak hanya mengimbau, tetapi kita juga turun ke lapangan,” ujar Marhaen.
Kang Marhaen memantau langsung tiga lokasi, yaitu Desa Gejagan Kecamatan Loceret, Desa Paron Kecamatan Bagor dan Kelurahan Kedungdowo (
Kecamatan Nganjuk.
Sementara itu, Mas Handy mengunjungi Desa Bungur Kecamatan Sukomoro, Kelurahan Warujayeng Kecamatan Tanjunganom dan Desa Sumberkepuh Kecamatan Tanjunganom.
Kang Marhaen dan Mas Handy menyampaikan rasa bangga atas antusiasme dan partisipasi masyarakat dalam kegiatan kerja bakti serentak ini.
Mereka juga menyempatkan diri untuk memberikan bantuan paket sembako kepada lansia dan membagikan puluhan bibit tanaman di lokasi-lokasi yang dikunjungi.
“Kerja bakti itu mungkin langkah kecil, tetapi jika kita laksanakan serentak se-Kabupaten Nganjuk, ini adalah langkah besar. Terima kasih seluruh warga Nganjuk,” pungkas Mas Handy.
Reporter : Inna Dewi Fatimah